Foto: Ilustrasi (RO)
RO, LAMPUNG - Delapan orang masuk Pasien Dalam Pengawasan (PDP) covid-19 atau virus corona, Dinas Kesehatan Provinsi Lampung.

Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Lampung, Reihana mengatakan, dari kedelapan PDP tersebut, 1 orang dinyatakan Positif Covid-19 berdasarkan uji Laboratorium Litbangkes Kesehatan RI.

"Yang positip covid-19, 1 orang laki-laki 62 tahun di RSUDAM Bandarlampung, memiliki riwayat kontak dengan jemaat gereja yang positif di Yogjakarta," kata Reihana kepada Retorikaonline melalui pesan Whatsapp, Sabtu (21/03/2020).

Dirinya merinci, kedelapan PDP yaitu 1. laki-laki (62) warga Bandarlampung di RSAM, 2. Perempuan (1) Bandarlampung di RSAM, 3. Perempuan (2,5) Bandarlampung di RSAM, 4. Perempuan (4) Bandarlampung di RSAM, 5. laki-laki (35) Bandarlampung di RSAM, 6. laki-laki (35) bandarlampung di RSAM, 7. Perempuan (42) Lamsel di RSA Dadi Tjokrodipo, Bandarlampung, 8. Perempuan (11) Pringsewu di RSUD Pringsewu.

"Semua PDP tidak ada yang berkaitan, yang di tracking dengan pasien nomor 1 semua sehat. Semunya sudah di Swab," lanjutnya.

Kemudian menurutnya, tiga orang PDP dinyatakan hasilnya negatif yaitu Laki-laki (35) di RSA Yani Metro, Perempuan (1) RSUDAM Dan Perempuan (2,5) di RSUDAM Bandarlampung.

"Yang di RSA Yani Metro sudah dipulangkan dan bukan PDP lagi, karena hasil lab sudah 2 kali negative, tetap dengan edukasi harus self isolation di rumah selama 1 minggu," pungkasnya. (Red)